Para ahli memperingatkan, minum delapan gelas air sehari bisa membahayakan. Ahli mengklaim, klaim ilmiah perihal ini ‘tak masuk akal’. NHS bersama dokter dan ahli nutrisi menyarankan warga minum 1,2 liter air sehari.
GP Margaret McCartney dari NHS mengatakan, minum 6-8 gelas air tiap hari ‘tak masuk akal’. “Keuntungan minum ini sering dilebih-lebihkan perusahaan air minum,” lanjutnya.
Di artikel yang diterbitkan di British Medical Journal, McCartney menyebutkan, minum air saat tidak haus bisa membuyarkan konsentrasi. Selain itu, bahan kimia yang digunakan mensterilkan botol air bisa berdampak buruk pada kesehatan.
Minum terlalu banyak air juga bisa membuat orang kurang tidur karena harus ke kamar mandi di tengah malam. Hasil studi lain bahkan menunjukkan, banyak minum bisa menyebabkan kerusakan ginjal.
Dokter lain dalam artikel menambahkan, klaim air bisa menurunkan berat badan tak memiliki dasar. Ahli metabolisme Profesor Stanley Goldfarb di University of Pennsylvania mengatakan seperti ditulis dailymail,
"Bukti yang ada adalah sebenarnya tak pernah ada bukti perihal ini," katanya.
0 komentar:
Posting Komentar
Selamat berkomentar !