Headlines News :
Home » , , » Olahraga yang Pas untuk Orang Gemuk

Olahraga yang Pas untuk Orang Gemuk

Written By helmy satria on Kamis, 21 April 2011 | 23.41

Orang yang memiliki kelebihan berat badan atau obesitas memiliki risiko mengalami cedera yang lebih tinggi, karenanya pemilihan jenis olahraga harus tepat agar bisa dirasakan manfaatnya.

Olahraga adalah salah satu cara penting untuk memecahkan masalah kegemukan. Tubuh manusia harus dalam proporsi yang ideal karena kalau terlalu gemuk akan berisiko lebih tinggi terhadap berbagai penyakit seperti penyakit kardiovaskular (jantung dan stroke), hipertensi, diabetes.

Namun untuk orang gemuk harus berhati-hati melakukan olahraga agar tidak terlalu panas yang bisa membuatnya menjadi lebih sulit bernapas, serta sebaiknya tidak terlalu menempatkan tekanan pada sendinya.

Ada beberapa olahraga yang ideal dilakukan oleh orang gemuk, seperti dikutip dari Exercise.about.com dan Helium, Jumat (22/4/2011) yaitu:

1. Berjalan
Latihan sederhana ini dapat dilakukan dimana saja. Mulailah dengan jarak pendek dan berkomitmen untuk melakukan setiap hari. Setelah 1-2 minggu, tambahkan jarak yang ditempuh dan nantinya dari waktu ke waktu mencapai jarak dan waktu latihan yang lebih lama.

2. Latihan membangun kekuatan (strength building)
Salah satu contohnya adalah dengan melakukan latihan dasar perut, yaitu terlentang di lantai dengan lutut ditekuk dan kaki di tanah lalu menggunakan otot perut untuk mengangkat dada, leher dan kepala. Mulailah dengan 10 kali pengulangan dan nantinya ditingkatkan.

Jika ingin melakukannya di pusat kebugaran, sebaiknya mintalah bantuan personal trainer yang bisa membantu memberikan latihan apa saja yang cocok dan bisa bermanfaat. Misalnya melakukan latihan beban dan menggunakan mesin yang bisa bekerja untuk otot besar seperti paha bagi para pemula.

3. Berenang
Latihan ini merupakan olahraga yang cukup direkomendasikan karena memiliki risiko cedera yang lebih kecil serta tidak memberikan tekanan berlebih pada sendi. Cobalah untuk memulainya sekali seminggu.

4. Sepeda statis
Olahraga ini pilihan yang baik untuk orang gemuk dan cukup membakar banyak kalori di dalam tubuh.

Hal utama bagi orang dengan kelebihan berat badan adalah tidak terlalu memaksa atau mendorong dirinya terlalu keras serta jangan berkecil hati bahwa hal ini tidak mudah dilakukan. Mendapatkan kesehatan dan stamina yang lebih baik adalah sebuah perjalanan, karena itu semuanya harus bertahap.

sumber
Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

Selamat berkomentar !

 
Support : Creating Website | Johny Template | Maskolis | Johny Portal | Johny Magazine | Johny News | Johny Demosite
Copyright © 2011. Iptek Today - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website Inspired Wordpress Hack
Proudly powered by Blogger